Resensi Buku “How to Deal With Stress?”

Stres bisa datang kapan saja. Bisa terjadi kepada individu dengan berbagai tingkat usia atau profesi. Stres tidak dapat kita hindari, namun sudah menjadi bagian hidup yang tidak bisa dihindari..
Berdamai dengan stres seharusnya diajarkan kepada anak-anak, remaja dan orangtua. Dengan memahami hakikat stres, mereka akan lebih mudah mengenali gejalanya dan cara-cara untuk mengatasinya. Sehingga bisa terhindar dari depresi berkepanjangan.
Lantas, langkah-langkah apa saja yang bisa kita ambil untuk menghadapi stres? Berikut dijelaskan dalam buku “How to Deal with Stress?” karangan Era Findiani.
Pertama, pahami apa itu stres. Stres adalah gangguan kesehatan mental atau psikis. Gangguan ini muncul dari berbagai sumber dalam kehidupan kita. Contohnya yaitu beban kerja yang tinggi, stress dalam bidang akademik, hubungan yang tidak baik dengan orang lain hingga tekanan dari lingkungan sekitar. Agar gangguan ini tidak muncul, kita bisa menerapkan cara yang efektif untuk mencegahnya. Diantaranya adalah meningkatkan kehidupan spiritual kita, melakukan relaksasi otot dan meditasi, melakukan hobi di akhir pekan dan mengatur keuangan dengan baik.
Kedua, ubah pola pikir kita dalam menghadapi stres. Stres yang kita alami berhubungan dengan pikiran/ psikologis. Tingkat stres bisa dipicu oleh beragam faktor, diantaranya faktor usia, pekerjaan, status sosial dan lingkungan. Bagaimana cara mengubah pola pikir kita? Mulailah dengan berpikir positif dengan menerima keadaan diri sendiri, memaafkan diri sendiri karena keputusan yang telah kita ambil. Lalu syukuri semua hal yang telah kita terima dan kita miliki. Kelihatannya memang mudah, tapi kenyataannya tidak seperti itu. Mengubah pola pikir memerlukan waktu yang cukup lama dan latihan yang rutin. Kita perlu menantang diri kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik dengan pola pikir yang positif.
Ketiga, terapkanlah manajemen stres yang benar. Hidup santai dan bebas stres adalah keinginan semua orang. Oleh sebab itu agar kita terhindar dari stres, kita membutuhkan manajemen stres yang baik. Diantaranya adalah awasilah tingkat stres yang kita rasakan, identifikasilah pemicu stres, pikirkan strategi untuk menangani stres serta berkomunikasilah dengan orang lain saat stres melanda.
Saya merekomendasikan buku ini sebagai bahan referensi bacaan kita. Pelajar, mahasiswa hingga karyawan dan orang tua. Karena buku ini berisi banyak sekali cara untuk menangani stres. Penjelasan dalam buku ini mudah kita pahami. Disertai dengan contoh kasus sederhana yang sering kita temui. Sehingga kita bisa mengambil contoh langkah apa yang bisa kita ambil jika kita mengalami kasus serupa. Akhirnya, selamat membaca dan bebaskanlah hidup kita dari stres.
Salam…
Judul Buku : How to Deal With Stress
Tahun Terbit : 2019
Tebal Buku : 308 halaman.